Aku Dan Teman Aku Dan Dia-dia Aku Dan Teman Smk Aku Dan Temanku Aku

Sunday, June 23, 2013

Cara meluruskan rambut secara alami dengan susu

Berita Terkini – Rambut sehat, lurus dan terlihat tidak kusam adalah dambaan kita. Rambut adalah mahkota yang wajib kita jaga agar tetap sehat dan tidak rontok. Namun terkadang kita ingin tampil beda dengan tatanan rambut baru. Di rebonding misalnya, tahukan Anda proses rebonding, smoothing dan lain sebagainya adalah proses meluruskan rambut dengan bahan kimia. Apabila kita memakainya dalam jangka panjang maka yang akan terjadi rambut kita malah rusak. Nah, kali ini Saya akan memberikan beberapa cara meluruskan rambut secara alami dan tanpa bahan kimia, sehingga aman dipakai kita. 
  1. Susu, selain dipergunakan untuk kesehatan, susu juga digunakan untuk kecantikan. Susu biasanya digunakan untuk lulur dan meluruskan rambut. Caranya ialah ambil secangkir susu dan ½ cangkir air. Lalu masukan campuran susu dan air kedalam botol semprot. Lalu semprotkan secara merata pada rambut Anda. Diamkan kurang lebih 30 menit. Setelah itu cuci bersih rambut dengan shampo. Lalukan secara rutin cara tersebut diatas jika ingin mendapatkan hasil yang maksimal.
  2. Wortel, sayuran yang satu ini juga berkhasiat untuk meluruskan rambut, caranya ialah ambil 3 buah wortel. Lalu parut wortel peras airnya, lalu usapkan pada rambut kita sambil dipijit – pijit dengan ujung jari. Setelah diusapkan dan dipijit secara merata bungkus kepala anda dengan handuk kecil. Diamkan semalaman, keesokan harinya cuci rambut dengan shampo hingga bersih. 
  3. Santan dan Jeruk Nipis, ambil satu gelas santan dan 2 sendok makan air jeruk nipis, lalu campurkan kedua bahan tersebut hingga rata. Simpan dalam almari pendingin, gunanya adalah untuk menghasilkan campuran santan dan jeruk nipis tersebut menjadi agak mengental. Usapkan secara merata campuran santan dan jeruk nipis tersebut ke rambut kita, usahakan hingga ke akar rambut. Pijat – pijat kepala dengan ujung jari kemudian bungkus kepala dengan shower cap. Diamkan hingga mengering. Bilas dengan shampo hingga bersih. Selain untuk meluruskan rambut cara tersebut juga bisa digunakan untuk mengatasi rambut rontok. 

Perlu diketahui cara tersebut diatas adalah dengan metode alami, tanpa menggunakan bahan kimia dan sangat aman bagi Anda, namun perlu diingat untuk mendapatkan hasil yang maksimal maka penggunaan cara diatas tidak hanya dalam satu kali saja. Demikian artikel cara meluruskan rambut secara alami. Semoga bermanfaat. 

No comments:

Post a Comment